Again, Natalie Portman
Natalie Portman
Agaknya aktris hebat yang satu ini selalu nyambung dengan postingan-postingan yang setema dengan kata 'belajar'. Atensinya dalam pendidikan memang luar biasa menggebu-gebu. Jikalau dalam dunia peran, prestasinya jelas sudah tidak perlu dipertanyakan lagi. Berbagai penghargaan bergengsi diraih dari peran apiknya pada berbagai macam genre film yang ia mainkan.
img/justjared.com |
Prestasi pendidikannya pun melebihi aktris-aktris dunia pada umumnya. Ia memperoleh gelar sarjana di bidang psikologi dari Universitas Harvard pada 2003 silam. Kemudian melanjutkan studi pascasarjana di Universitas Hebrew di Yerusalem. Ia juga menggilai sains dan menulis beberapa makalah yang kemudian diterbitkan dalam jurnal ilmiah profesional.
Selain bahasa Ibrani dan Inggris, ia juga menguasai bahasa lainnya (pada tingkat tertentu), seperti bahasa Perancis, Jepang, dan Jerman. Dan baru-baru ini juga belajar berbicara dengan bahasa Arab.
Belum lagi keterlibatannya dalam beberapa gerakan sosial untuk ikut memerangi kekerasan seksual, eksploitasi, dan diskriminasi gender, baik dalam film ataupun peran-peran wanita dalam masyarakat.
Terlalu panjang kalau mau terus menulis semua prestasi-prestasi Portman.
Lantas, kenapa musti si Portman yang diangkat untuk jadi postingan kali ini? (Mungkin kesannya saya kebarat-baratan dan tidak cinta produk dalam negeri). Ya, alasannya sederhana. Yang pertama, karena saya memang nge-fans. Dan yang kedua, di dekat-dekat sini tidak ada yang seperti itu.
Saya kutip salah satu ucapan darinya yang mungkin bisa menjadi motivasi bagi kita semua, "I'm going to college. I don't care if it ruins my career. I'd rather be smart than a movie star."
— Sandy
Posting Komentar untuk "Again, Natalie Portman"